PROSESI ZIARAH DAN TABUR BUNGA DI TMP SEPULUH NOPEMBER SURABAYA

TABUR 3

SIDOARJO - Dalam rangka memperingati Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60, Rutan Perempuan Kelas IIA Surabaya bersama jajaran Kanwil Kemenkumham Jatim melaksanakan kegiatan ziarah dan tabur bunga di TMP Sepuluh Nopember, Surabaya.

Prosesi ziarah dan tabur bunga ini merupakan bentuk penghormatan dan peng-hargaan kepada jasa para pahlawan yang telah gugur guna menanamkan nilai-nilai juang dan kerja keras bagi para generasi penerus bangsa.

TABUR 1

Kegiatan diawali dengan upacara penghormatan kepada para arwah pahlawan, kemudian dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga oleh Kakanwil beserta Pimpinan Tinggi Pratama Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, dan diakhiri tabur bunga di atas pusara para pahlawan.

Kakanwil Kemenkumham Jatim, Heni Yuwono menyampaikan pada seluruh jajaran untuk dapat mendoakan dan meneladani perjuangan yang telah diberikan oleh para pahlawan.

"Perjuangan para pahlawan belum selesai, sebagai insan Pengayoman kita memiliki tugas untuk melanjutkan cita-cita luhur para pahlawan kusuma bangsa, sejalan dengan tema yang diusung pada HBP Ke-60, Pemasyarakatan PASTI Berdampak," pesannya.

logo besar kuning
RUMAH TAHANAN NEGARA PEREMPUAN KELAS IIA SURABAYA
KANWIL KEMENKUMHAM JAWA TIMUR

Jalan Pemasyarakatan I, RT.22/RW.04, Balongsari, Kebonagung, Kec. Porong, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61274
+62 81231955589 (chat only)

Email Kehumasan
rutanperempuansbymedia@gmail.com

Email Satker
turutanperempuansurabaya@gmail.com

Hari ini42
Kemarin195
Minggu ini354
Bulan ini2461
Total 75099

22-05-2024